Lingkaran tarbiyah Baitul Arqom
Menuntut ilmu wajib hukum nya
dalam islam, Apalagi menuntut ilmu islam. Cara yang paling efektif untuk menuntut ilmu islam adalah halaqoh seperti yang dicontohkan Rosullulah saw. Menurut
kaidah fiqih pelaksanaan kewajiban yang membutuhkan sarana maka sarana itu
wajib untuk diadakan, Logikanya jika menuntut ilmu islam itu wajib dan cara
yang paling efektif dalam menuntut ilmu islam adalah dengan halaqoh maka
halaqoh menjadi wajib untuk diadakan.(114 tips sukses menjadi murobbi)
Kata kuncinya adalah halaqoh atau
sering disebut liqo atau mentoring. Sebuah kelompok kecil yang beranggotakan 3
sampai 10 orang, Halaqoh memang bukan segala galanya tapi segala galanya
berawal dari halaqoh.Baitul arqom adalah sebuah grup halaqoh yang beranggotakan
akh kusmanto, akh khaerudin, akh hasan, akh rosyid dan saya sendiri. Alhamdulilah
allah mempertemukan kami dalam suatu wadah yang hampir 5 tahun kami bergabung
dalam ukhuwah ini, Semua sudah paham satu persatu watak dari kita semua
sehingga menjadi sebuah keluarga baru dalam perantauan ini.
Akh kholis adalah murobbi kami, Beliau
adalah murobbi yang semangat dan sabar dalam membimbing kami tanpa gaji dan
bayaran. Semoga semua pengorbanan beliau bias menjadi investasi amal disisi Allah
swt. Beliau selalu menyisipkan rihlah disela sela kejenuhan halaqoh, Mulai dari
rihlah di waduk jati luhur perwakarta dengan santapan ikannya yang gurih di
tengah danau, Rihlah di pantai samudra biru krawang dengan kuliner ikan yang
mantap dan murah meriah, Pulang belanja ikan dan udang yang murah juga, Rihlah
IBF Jakarta sebagai agenda tahuanan berburu buku murah untuk menambah nutrisi
otak kita dan masih banyak lagi kenangan kenangan yang kami torehkan dalam
halaqoh baitul arqom ini.
Saya akan meceritakan satu
persatu anggota baitul arqom menurut pengamatan dan versi saya. Yang pertama
adalah akh kusmanto, Seorang ikhwah kelahiran magetan jawa timur ini mempunyai
karakter pekerja keras, Ngotot dan selalu mempertahankan argumennya selama
masih meraasa argument nya itu benar, Beliau adalah mahaasiswa stmik mic dan
mantan ketua kammi cikarang tahun 2012/2014.yang kedua adalah akh hasan, Ikhwah
asal Cirebon ini sering dipanggil sebagai ustad asbun, asal bunyi he he he, Bukan
karena yang beliau sampaikan tidak berdasar tetapi karena akh hasan ini selalu
mencoba menggunakan kata kata tingkat tinggi yang sering membuat rekan rekan
baitul arqm kudu memutarotak untung mencerna apa yang beliau sampaikan. Musuh bebuyutan
akh kusmanto ini sering memperdebatkan
hal hal yang sepele dengan akh kusmanto. Sehingga liqo belum bias dimulai kalo
akh kholis belum datang Karena kalo gad a murobbi 2 teman liqo iini nanti kalo
berdebat ga ada yang melerai.hee
Anggota baitul arqom yang ketiga adalah akh rosid, Ikhwah
asal klaten jateng ini berpawakan
tinggi, Putih dan bertubuh ideal mirip teungku wisnu he he he. Tak ayall klao
banyak akhwat yang tertarik pada ikhwah galau ini, Ya ane memanggilnya ikhwah
galau karena akh ocid ini sering update status galau di akun medsos nya, Tapi
sampai sekarang beliau tak juga menikah. Pernah suatu ketika akh ocid ini minta
bantuan kepada murobbi untuk menjadi jembatan dalam rencana taaruf dengan
seorang akhwat jogja, Tapi rencana itu kandas karena niat dari akh ocid masih setengah
setengah dan juga mungkin belum jodohnya. Ya itulah sedikit cerita tntang
ikhwah galau alIah akh ocid.heeee.selanjutnya anggota baitul arqom lainnya
adalah akh khaerudin el subangi, ya seperti akun BB nya, ikhwah jebolan pesantren NU di subang ini
adalah sekjen saya dalam kepngurusan kammi komsat cikarang. nah kalo yang satu
ini memang ustadz yang empunyai kapasitas ilmupengetahuan yang lumayan mumpuni
bila dibandingkan dengan anggota yang lain di baitularqom.beliau mempunyai
hafalan dan bacaan alquran yang indah sehingga bias menentramkan jiwa jiwa yang
kosong.he he he, sehingga tak ayal banyak akhwat yng mendambakan seorang suami
seperti akh udin sampe ada akhwat yang merasa punya feeling bahwa akh udin ini
adalah jodohnya dan dia tak mau menikah kalo bukan dengan akh
qoirudin,heeee,cukuplah mungkin itu yang dapat ane gambarkan tentang keluarga
baruku di perantaun ini.ane berharap ng ukhuwah yang sudah terjalin ini akan
terus bertahan sampai akhir hayat.dan semoga kami diberi keistiqomahan dalam
jalan dakwah ini,dakwah ini sesungguhnya usianya lebih lama melebihi usia
kita.maka yang bias kita lakukan adalah selalu memperbaiki diri dan berusaha
sekuat taenaga menjadi ustadiyatul alam,karena itulah misi kita hidup didunia
ini,
Cibitung 17 maret 2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar